Alamat: STADION MINI KARANG TENGAH Jl.SSB Pendekar,Karang Tengah - Kota Tangerang - Banten+100 m Lampu Merah Underpass Ciledug (Belakang SMAN 3 Ciledug) - Kota Tangerang Hp/WA.0877-7188-2999 / 0812-1877-0522 Kode Pos: 15157
UNTUK USIA 6 - 8 TAHUN, 9 - 10 TAHUN dan 11 - 12 TAHUN serta 13 - 14TAHUN, 15 - 16 TAHUN, 17 - 18 Tahun

Selasa, 06 November 2018

Coach IRWANDI Kini MELATIH di SSB Pendekar

Setelah mengikuti pendidikan pelatih sepak bola yang diselenggarakan oleh Asprov PSSI Banten pada tanggal 1-15 Mei 2018, akhirnya seorang Putra Terbaik Aceh bernama IRWANDI yang akrab dipanggil Coach IR sukses naik kelas mendapatkan Lisensi Pelatih C AFC atau AFC 'C' Coaching Certificate yang dikeluarkan oleh Asian Football Confederation.

Setelah menunggu selama 4 bulan akhirnya Coach IR dinyatakan lulus pelatihan pelatih sepak bola dan berhak memperoleh Lisensi Pelatih C AFC pada akhir bulan September 2018. Sebelumnya di tahun 2011 Coach IR sukses mendapatkan lisensi pelatih D Nasional yang dikeluarkan oleh PSSI.

Pelatih bertangan dingin yang sukses membawa berbagai tim menjadi juara ini pada tahun 2017 silam sukses mengantarkan tim U14 Sepak Bola Anak Indonesia (SBAI) meraih Juara-1 dan tim U15 SBAI meraih Juara-2 dalam kompetisi tahunan sepak bola anak bertajuk "Malaysia Borneo Cup 2017" yang berlangsung di Kota Kinabalu, Sabah, Malaysia.

Pelatih yang dikenal tegas ini dan pernah bercita-cita menjadi anggota TNI ini lahir di Takengon, Aceh Tengah pada tgl. 20 Mei 1975 dari orang tua bernama Sasa (almarhum) seorang Purnawirawan TNI AD & Siti Hadijah (almarhumah), Coach IR adalah anak bungsu dari 6 bersaudara dan menyelesaikan pendidikannya di SD Negeri Singahmulo - Takengon, SMP Negeri Takengon dan SMA Mughayatsyah, Banda Aceh.

Jam terbangnya sebagai pelatih sepak bola cukup tinggi. Coach IR mengawali karir sebagai asisten pelatih Liga Top Skor pada tahun 2000-2001. Sebagai pelatih kepala tim Persitas Aceh di tahun 2004 dan sukses meraih Juara 1 Piala Bupati. Di tahun yang sama juga menjadi pelatih kepala tim Tunas Cipta U14 dan meraih Juara 1 Piala Ketum PSSI Johar Arifin. Tahun 2014 Coach IR menjadi pelatih kepala tim Suratin Persita Tangerang. Di tahun yang sama juga menjadi pelatih kepala tim SBAI U17 yang sukses menjadi Juara 1 Turnamen Kinabalu Cup di Sabah, Malaysia.

Tahun 2015 Coach IR menjadi pelatih kepala tim SBAI U16 dan sukses menjadi Juara 1 Turnamen di Kuala Lumpur, Malaysia. Di tahun yang sama pula menjadi pelatih kepala tim Rajawali Arhanud dan sukses meraih Juara 2 Kopasus Cup. Masih di tahun yang sama menjadi pelatih kepala DIC FC yang sukses menjadi Juara 2 Liga Remaja se Provinsi Banten.

Pada tahun 2016 Coach IR menjadi pelatih kepala tim Musara Gayo, Aceh Pawana yang ikut turnamen Selangor Cup, Malaysia dan menjadi pelatih kepala tim Kecamatan Legok yang ikut dalam kompetisi Piala Bupati Tangerang. Di tahun 2017 dia juga menjadi pelatih kepala tim Persikota Tangerang.

Suami tercinta dari Ety Sukaeti dan ayah dari Nanda Rizky Putra, Nanda Cahya Putra dan Muhammad Shidqy Firdaus ini mengatakan bahwa dirinya bangga bisa melatih anak-anak Indonesia dan membawa mereka untuk berprestasi melalui olah raga sepak bola baik dalam kompetisi tingkat nasional maupun internasional. (HAP)